VISITASI ASESOR AKREDITASI 2024
Ini adalah momen perdana bagi kami, pada tanggal 09 – 10 Oktober 2024, SDI Plus Imam Muslim Kota Kediri menyelenggarakan kegiatan visitasi oleh tim asesor akreditasi. Adapun Tim Asesornya adalah Ibu Prof. Dr. Rita Ismawati, S.Pd., M.Kes. dan Ibu Yulia Rusmala, M.Pd. Kegiatan ini merupakan bagian dari proses penilaian akreditasi sekolah yang dilakukan oleh Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M) guna menilai kualitas layanan pendidikan yang diberikan oleh sekolah.
Acara dimulai dengan penyambutan tim asesor oleh kepala sekolah, ketua lajnah tarbiyah, dewan guru, serta perwakilan siswa di aula sekolah. Dalam sambutan tersebut, kepala sekolah memaparkan profil SDI Plus Imam Muslim, visi dan misi sekolah, serta berbagai prestasi yang telah diraih. Setelah acara penyambutan, tim asesor memulai proses verifikasi data, mengecek dokumen-dokumen pendukung, serta mengunjungi beberapa kelas untuk melakukan observasi langsung terhadap proses pembelajaran.
Di sela-sela kegiatan, tim asesor juga melakukan wawancara dengan para guru, tenaga kependidikan, dan siswa untuk mendapatkan gambaran lebih mendalam mengenai pelaksanaan kurikulum, manajemen sekolah, serta sarana dan prasarana yang ada.
Tim asesor juga melakukan evaluasi terhadap program-program unggulan sekolah, seperti kegiatan ekstrakurikuler dan program bimbingan konseling. Selain itu, asesor juga berdiskusi dengan komite sekolah dan orang tua siswa untuk mengetahui partisipasi mereka dalam mendukung kegiatan belajar-mengajar di SDI Plus Imam Muslim.
Kegiatan visitasi ditutup dengan rapat pleno yang dihadiri oleh beberapa tenaga kependidikan. Dalam rapat ini, tim asesor memberikan umpan balik sementara mengenai hasil temuan mereka selama dua hari kegiatan visitasi. Secara keseluruhan, tim asesor memberikan apresiasi terhadap inovasi yang dilakukan oleh SDI Plus Imam Muslim, terutama dalam sarana prasarana, penerapan teknologi dalam pembelajaran serta pembinaan karakter siswa yang kuat. Tim asesor juga memberikan beberapa rekomendasi untuk peningkatan lebih lanjut, yang diharapkan dapat mendorong sekolah ini menuju akreditasi yang lebih baik.
Dengan berakhirnya kegiatan visitasi ini, SDI Plus Imam Muslim berharap dapat memperoleh hasil akreditasi yang optimal, sekaligus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di masa mendatang.
Kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Tim Asesor yang telah melakukan proses penilaian akreditasi di SDI Plus Imam Muslim Kota Kediri
Jazakunnallahu Khairan
Semoga Allah Ta’ala senantiasa memudahkan
Baarik fiinaa Yaa Allah